Kamis, 16 Agustus 2018

Semarak Memperingati HUT RI ke-73



GRISLO NEWS. Siang itu matahari sudah beranjak dari atas ubun-ubun. Panas terik matahari tidak menyurutkan semangat siswa dalam lomba memeriahkan HUT RI ke-73. SMK PGRI 1 Surakarta menyelenggarakan berbagai perlombaan dalam rangka mengisi peringatan HUT RI ke 73.  Lomba di selenggarakan pada hari Kamis tanggal 16 Agustus 2018 di SMK PGRI 1 Surakarta.
                Cabang –cabang lomba antara lain lomba : kebersihan kelas, Tata laksana Upacara bendera, pertandingan bola volly. Perlombaan diikuti oleh seluruh siswa kelas sepuluh dan sebelas, sedangkan kelas duabelas tidak diikutsertakan karena sedang praktek kerja industri di berbagai bengkel. Tujuan pertandingan ini dalam rangka memupuk semangat patriotisme, sportifitas, kerjasama dan tanggung jawab.
                Perlombaan kebersihan kelas didampingi oleh wali kelas, aspek yang dinilai adalah : kebersihan, kerapian, kelengkapan perabot kelas, jadwal pelajaran, jadwal piket, tata tertib, visi misi sekolah, Struktur pengurus kelas dan kreatifitas yang dipajang di kelas. Sedangkan lomba tatalaksana upacara bendera dinilai aspek masing masing pelaksanaan tugas upacara. Kegiatan semarak HUT RI ke 73 ditutup dengan final pertandingan bola volly. Dengan memeriahkan HUT RI ke 73 diharapkan segenap warga sekolah SMK PGRI 1 Surakarta dapat terwarnai semangat patriotisme dalam berkarya nyata dan berprestasi. Sekali merdeka tetap merdeka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar